Programmer merupakan salah satu profesi yang sedang naik daun karena banyaknya perusahaan start up yang membutuhkan programmer. Bagi kalian yang ingin terjun ke bidang programmer, mari simak pembahasan lengkap mengenai programmer di artikel ini!
Daftar Isi
Apa Itu Programmer?
Programmer adalah orang yang bertugas untuk membuat, mengetes dan memastikan sebuah kode lancar penggunaannya. Biasanya seorang programmer mengerti berbagai bahasa program seperti HTML, CSS, Javascript, SQL, XML, Python dan masih banyak lagi.
Semakin banyak bahasa program yang dikuasai, maka semakin mahal pula jasa programmer tersebut. Penasaran berapa gaji programmer? Berikut adalah pembahasannya:
Gaji Programmer
Programmer sendiri terbagi lagi menjadi beberapa bagian. Setiap bagian memiliki kisaran gaji yang berbeda-beda. Berikut adalah rinciannya:
Bidang Programmer | Kisaran Gaji (entry level) |
Database Administrator | Rp 5.385.431 |
Cloud Computing Engineers | Rp 9.831.477 |
Computer Network Specialist | Rp. 4.141.003 |
Computer Support Specialist | Rp. 4.147.070 |
Information Technology Analyst | Rp. 9.346.558 |
Information Technology Leadership | Rp. 12.000.000 |
Information Security Specialist | Rp 10.000.000 |
Software/Application Developer | Rp. 5.395.073 |
Web Developer | Rp. 4.845.033 |
Peran dan Tanggung Jawab Programmer
Jika sudah mengetahui kisaran gaji dari setiap spesialisasi di bidang programmer. Berikut akan kami berikan peran tanggung jawab programmer secara umum.
- Menguasai bahasa program (HTML, CSS, Javascript dan masih banyak lagi)
- Melakukan percobaan penjalanan program
- Melakukan revisi coding jika terjadi kesalahan
- Memastikan pengembangan program/web/aplikasi berjalan lancar
- Melakukan perubahan sesuai dengan permintaan user/manajemen
Bidang Programmer
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, programmer terbagi lagi menjadi beberapa bidang:
1. Database Administrator
Bertugas untuk mengatur penyimpanan data perusahaan dan pelanggan. Singkatnya, mereka bertugas untuk menyimpan data yang masuk agar data tersebut aman.
2. Cloud Computing Engineer
Memiliki tugas utama untuk menentukan, merancang, membangun dan memelihara sistem serta infrastruktur yang disediakan oleh penyedia layanan cloud computing. Amazon Web Services, Microsoft Azure adalah salah satu penyedia layanan cloud computing.
3. Computer Network Specialist
Merupakan orang yang bertanggung jawab atas merancang, membangun dan memelihara jaringan dan sistem komunikasi data.
4. Computer Support Specialist
Biasanya memiliki tugas utama untuk menguji dan mengevaluasi sistem jaringan agar sistem berjalan baik.
5. Software/Application Developer
Merupakan bidang yang banyak ditekuni orang, seorang software/application developer bertanggung jawab untuk memastikan proses perancangan, pembuatan dan pengetesan aplikasi berjalan lancar.
6. Information Security Specialist
Maraknya pencurian data pengguna aplikasi, membuat profesi satu ini banyak dicari oleh perusahaan. Tugas utamanya adalah merancang sistem pengaman dan memastikan semua data yang tersimpan aman dari segala ancaman.
7. Web Developer
Memiliki tugas utama untuk pembuatan desain, modifikasi, dan memelihara website. Bahasa pemrograman yang biasa dipakai adalah Javascript, SQL dan HTML.
8. Information Technology Analyst
Tugas utama dari seorang information technology analyst adalah mengumpulkan, menganalisa dan memproses data pelanggan.
9. Information Technology Leadership
Tugas utama dari seorang IT Leader adalah mengelola, menetapkan tujuan tim dan memastikan kinerja setiap bidang berjalan sebagaimana mestinya. Maka dari itu peran ini hanya bisa ditempati oleh orang yang memiliki soft skill yang baik.
Dapatkan berbagai pilihan produk asuransi di Cekpremi!
Mari kunjungi Cekpremi Blog untuk berbagai informasi bermanfaat mengenai keuangan, dan bagi kalian yang sedang mencari asuransi klik gambar di atas ya!