Kenali Berbagai Macam Jenis Pijat dan Manfaatnya bagi Tubuh

jenis pijat

Pijat memiliki manfaat meredakan nyeri pegal di tubuh akibat aktivitas seharian. Kalian bisa saja memijat sendiri ataupun mendatangi salon, spa dan terapis pijat tradisional. Sedikit diketahui oleh orang-orang ternyata pijat memiliki teknik tersendiri loh! Nah bagi kalian yang ingin mengetahui apa saja jenis pijat dan manfaat pijat bagi tubuh kalian yuk simak selengkapnya di artikel ini!

Jenis-jenis pijatan

– Pijat akupresur

Sesuai dengan namanya yaitu akupresur, pijatan ini memfokuskan pijatan di titik tertentu dengan cara menekan titik tersebut. Tujuannya adalah untuk melancarkan peredaran darah, mencegah penyumbatan dan juga menyeimbangkan keseimbangan energi dalam tubuh.

– Pijat refleksi

Nah untuk jenis pijat satu ini tentunya banyak dari kalian yang sudah tahu. Pijat refleksi terkenal karena memfokuskan pijatan di titik pusat yang memiliki banyak saraf. Otomatis jika titik tersebut dipijat dengan baik maka aliran darah menjadi lebih lancar dan membuat badan bugar kembali. Selain itu dengan refleksi kalian bisa loh mengetahui masalah kesehatan yang sedang kalian hadapi.

– Pijat batu panas

Bagi kalian yang memiliki keluhan nyeri atau tegang di otot maka kalian bisa mencoba jenis pijatan dengan batu panas. Bagian yang pegal akan diberikan batu panas, agar aliran darah kembali lancar dan juga membuat otot lebih rileks.

Baca juga artikel kesehatan kami lainnya:

Terapkan 7 Cara Merawat Organ Pernapasan Agar Sehat Selalu!

– Pijat aromaterapi

Sebenarnya tidak jauh berbeda dengan pijat refleksi, yang membuatnya beda adalah pijatan ini menggunakan aromaterapi sebagai tambahannya. Saat proses pijat dijamin kalian bisa lebih rileks dan menikmati setiap pijatan. Cocok sekali bagi ibu yang hamil agar tidak stres dan lebih rileks.

Manfaat pijat untuk kesehatan

– Bisa mengurangi stres

Sudah menjadi rahasia umum bahwa pijat dapat mengurangi stres. Otot dan pikiran akan lebih rileks dan lega setelah badan dipijat. Pijat juga dapat merangsang hormon dopamin, serotonin, endorphin dan oksitoksin yang dapat menimbulkan perasaan bahagia.

– Membuat jaringan saraf pada otot lebih rileks

Pada saat tubuh kalian dipijat maka otomatis aliran darah menjadi lebih lancar. Karena hal itulah otot bisa lebih rileks dan saraf dapat bekerja dengan baik. Hasilnya adalah badan lebih segar dan nyeri pada otot berkurang.

– Mampu membuat kualitas tidur lebih baik

Banyak hal yang membuat kualitas tidur seseorang menjadi buruk seperti depresi dan rasa cemas. Nah solusi untuk permasalahan tersebut bisa dituntaskan dengan pijat. Hormon serotonin yang keluar saat pijat dapat membuat pikiran lebih positif dan tentunya membuat kalian terhindar dari depresi.

Pastikan biaya berobat terlindungi dengan adanya asuransi!

Kesehatan merupakan hal termahal yang ada di dalam hidup seseorang. Jika tubuh terkena penyakit tentunya bisa menghalangi aktivitas-aktivitas kita, oleh karena itulah biasanya biaya berobat tidaklah murah.

Kalian bisa mendaftarkan diri kalian ke BPJS untuk keringanan biaya berobat, namun BPJS sayangnya tidak memberikan akses ke semua obat yang tersedia di dunia medis, oleh karena itu pastikan juga untuk mendaftarkan diri kalian ke asuransi kesehatan milik swasta! Kalian bisa mendapatkan keuntungan yang tidak kalian dapatkan dari BPJS loh.

Pilih dan bandingkan berbagai produk asuransi kesehatan yang terpercaya hanya di Cekpremi.