Cara Memoles Mobil, Tips dan Langkah Langkah yang Tepat

Cara Merawat Mobil yang Benar

Memoles mobil adalah bentuk perawatan agar mobil berumur panjang dan nampak kinclong jika dilihat. Namun, tidak sedikit orang-orang yang hidup di wilayah perkotaan disibukan pekerjaan di kantor, hingga akhirnya terlupa untuk memikirkan atau meluangkan waktu untuk perawatan kendaraan termasuk mengetahui tentang cara memoles mobil.

Bagi kamu yang disibukan oleh pekerjaan, mungkin kamu akan mencari jasa untuk memoles mobil kamu di bengkel-bengkel otomotif, tetapi apabila kamu ingin memoles mobil sendiri, ada beberapa hal yang wajib kamu perhatikan saat memoles mobil, baik itu mengenai persiapan alat ataupun pendukung lainnya.

Asuransi Mobil

Sebelum membahas cara memoles mobil, ada baiknya kamu memahami terlebih dahulu mengenai, ‘Apa yang dimaksud memoles mobil?’.

Poles atau memoles – khusus pada mobil – merupakan suatu aktivitas pengikisan clear coat pada cat mobil dengan tujuan untuk meratakan permukaan. Poles mobil pada umumnya sering dilakukan ketika permukaan cat mobil terdapat suatu goresan atau baret.

Selian itu, mamfaat memoles mobil pun memudahkan kamu untuk merawat mobil setelahnya. Kenapa? Karena mobil yang pernah dipoles lebih mudah dibersihka dan juga pemolesan dapat memperlambat penuaan meskipun sering terkena sinar UV.

Tapi, memoles mobil juga tidak diperkenan terlalu sering, karena akan mengakibatkan pengikisan cat pada body mobil. Minimal 1-2 tahun sekali.

Adapun mengenai langkah-langkah yang tepat untuk memoles mobil sebagai berikut :

  • Luangkan Waktu

Tentukan waktu yang tepat, jangan sampai ketika kamu sedang memoles mobil, fokus kamu terganggu dikarenakan pekerjaan kantor atau pertemuan kerabat. Maka dari itu, pilihlah waktu yang betul-betul luang agar menghasilkan polesan yang maksimal. Apalagi jika mobil kamu sangat kusam, itu pasti membutuhkan waktu yang cukup lama.

  • Cuci Mobil Hingga Rata

Sebelum memoles mobil, kamu sebaiknya mencuci mobil terlebih dahulu sampai rata untuk memastikan semua kotoran dan debu betul-betul hilang dari mobil. Karena, jika kotoran dan debu ini masih berada pada bagian permukaan mobil, pasalnya akan menyulitkan proses pemolesan secara maksimal.

  • Keringkan Mobil

Setelah mencuci mobil, langkah berikutnya adalah mengeringkan mobil. Agar mempermudah dalam mengeringkan mobil, kamu bisa menggunakan lap microfiber.

  • Persiapkan Alat-Alat Dan Bahan Pendukung Untuk Memoles Mobil Kamu

Sebelum kamu memulai memoles mobil, pastikan semua peralatan atau bahan pendukung lainnya tersedia dengan baik. Seperti mesin poles dan cairan untuk memoles mobilnya.

Kamu juga perlu tau, mesin poles mobil ada dua macam kain, yaitu kasar dan halus.

Kain yang halus biasanya digunakan untuk memberikan efek kinclong pada bagian permukaan, sedangkan yang kasar biasanya berfungsi untuk meratakan seluruh cairan di permukaan mobil.

Untuk peralatannya sendiri berupa :

  • Pasta poles
  • Cairan untuk memoles seperti Turxe Wax Metalic
  • Alat pengering elektrik
  • Dan lain-lain yang diperlukan sesuai kebutuhan polesan
  • Cek Unsur Permukaan Mobil Yang Berbahan Logam dan Plastik

Ketika kamu memoles mobil, kamu pun perlu tau – mana bagian permukaan mobil yang berbahan logam dan plastik. Hal itu untuk menghindari penggunaan pasta poles yang tidak sesuai spesifikasi.

  • Gunakan Pasta Poles Sesuai Dengan Spesifikasinya

Gunakan pasta poles sesuai bahan permukaan mobil agar polesan maksimal. Karena, apabila pasta poles khusus logam digunakan pada bagian permukaan yang berbahan plastic akan menyebabkan pengikisan dan masalah dikemudian hari.

  • Proses Lapping Mobil

Langkah terakhir adalah lapping mobil. Lappin mobil ini dilakukan pada seluruh bagian permukaan mobil, mulai dari body mobil, spion sampai celah-celah kecil pada bagian velg. Lakukan hal ini dengan perlahan-lahan serta konsisten agar menghasilkan kilatan sinar alias kinclong dan bersih sesuai harapan kamu.

Bagaimana, setelah membaca artikel ini, apakah kamu mau mencoba untuk memoles mobil sendiri?

Memoles mobil memang bukan perkara mudah dan praktis, apalagi buat kamu yang terkungkung oleh kesibukan bekerja.

Nah, dari pada kamu bingung meluangkan waktu untuk merawat mobil serta takut akan resiko-resiko pada mobilmu yang mungkin di kemudian hari akan menyebabkan pembiayaan yang cukup besar, mending kamu mendaftarkan Asuransi Mobil di Cekpremi.

Cekpremi sendiri merupakan perusahan distributor yang bergerak pada jasa Asuransi, salah satunya adalah Asuransi Mobil. Manfaat yang bakal kamu dapatkan adalah proteksi atau perlindungan atas penanggungan pembiayaan apabila suatu hari kamu membutuhkan pembiayaan yang cukup besar.

Yuk, daftarkan dirimu sebagai anggota Asuransi Mobil di Cekpremi.

Pertanyaan seputar Asuransi Mobil

[sc_fs_multi_faq headline-0=”h6″ question-0=”Apa itu Asuransi Mobil?” answer-0=”Asuransi Mobil ini merupakan asuransi yang memberikan aset kendaraan Anda dari resiko berbagai jenis tabrakan, banjir, pencurian, dan lain-lain.” image-0=”” headline-1=”h6″ question-1=”Ada berapa jenis Asuransi Mobil?” answer-1=”Pada umumnya, jenis asuransi mobil ada dua. Pertama, All-Risk. Kedua, TLO. ” image-1=”” count=”2″ html=”true” css_class=””]